Senin, 22 Februari 2010

Saya Telah Pindah Blog

Sejak tahun 2010 ini dengan sangat terpaksa mungkin saya akan meninggalkan blog saya ini. saait ini saya sedang intensif mengurusi blog pribadi untuk putri pertama saya yang sangat saya cintai. dialah impian dan dambaan hati kami sekeluarga. saya perkenalkan namanya :

AZKIYAH FAIQOTUN NABILAH AZZAHRA

dipanggil Nabilah.

Dia Lahir tanggal 09 bulan 09 tahun 2009. Oleh karenanya di saya beri julukan
My Baby Girl 999.
Silahkan berkunjung ke blog saya yang baru. saran dan kritik akan senantiasa saya harapkan dari para pembaca yang budiman.
Wassalam.

Mau langsung menuju blog saya yang baru. Klik saja foto anak saya di bawah ini
Photobucket

Senin, 19 Oktober 2009

RELEASE PENGUMUMAN PORTOFOLIO SERTIFIKASI DEPAG 2009

Alhamdulillahirabbil Alamin.... puji syukur kami panjatkan kehadirat Illahi Robbi. hari bahagia yang dirindukan telah tiba. penantian panjang kami para guru Madrasah tlah tiba. Pengumuman sertifikasi guru jalur portofolio tahun 2009 di Lingkungan Departemen Agama (Khusunya di Kabupaten Pauruan) telah direlease. Baik yang di LPTK IAIN Sunan Ample Surabaya maupun UM.

Lampiran Surat Keputusan tentang pengumuman hasil portofolio sertifikasi guru tahun 2009 dapat dilihat di sini :

1. Untuk yang di IAIN : http://www.sunan-ampel.ac.id/akadnews/

2. Untuk yang di UM : http://psg15.um.ac.id/?page_id=152


Khusus pribadi saya. alhamdulikllah saya sendiri termasuk dalam peserta sertifikasi yang dinyatakan LULUS.

Selasa, 15 September 2009

Pengumuman Sertifikasi Depag Jawa Timur 2009

Sertifikasi Guru Agama Dimulai Oktober 2009
berdasarkan penelurusan kami secara pribadi, mungkin ini akan membantu para guru Di Lingkungan Depag Jawa Timur khususnya di LPTK IAIN Sunan Ampel Surabaya tentang jadwal penilaian dan hasil penilaian portofolio kuota 2009. Bukan hanya anda, saya sendiri pun sempat was-was kapan di launching pengumuman sejak diserahkannya berkas portofolio saya pada tanggal 11 Juli lalu.

SURABAYA – Pelaksanaan sertifikasi guru agama akhirnya menemui titik temu. Pada awal Oktober mendatang Lembaga Pendidik Tenaga Kependidikan (LPTK) IAIN Sunan Ampel menerjunkan 56 orang penilai yang bertugas melakukan penilaian sertifikasi guru agama.
Ketua LPTK IAIN Sunan Ampel Surabaya Nurhamim menuturkan, supaya proses penilaian sertifikasi agama berjalan sesuai dengan jadwal yang sudah disepakati dalam memorandum of understanding (MoU) antara LPTK dan Kantor Wilayah Departemen Agama (Kanwil Depag) Jatim pada akhir Agustus lalu. Nurhamim berharap, mulai saat ini Kepala Depag Kabupaten/ Kota se-Jatim untuk menginformasikan kepada semua guru agar segera menyerahkan berkas portofolio.
“Perkiraan pada 6 Oktober nanti sudah siap untuk dinilai oleh tim penilai,”ujar Nurhamim kemarin. Pada pelaksanaan sertifikasi guru agama 2008,Kanwil Depag Jatim memberi kuota 3.256 guru agama untuk dinilai LPTK IAIN Sunan Ampel Surabaya.Sementara penilaiannya dilakukan secara bertahap. Rencananya dengan kekuatan sebanyak 56 orang penilai, kemungkinan akan dilakukan dalam tiga gelombang. “Kalau dihitung secara logis, kami bagi menjadi tiga gelombang,” ujarnya.
Nurhamim menyatakan,tahun ini berbeda dengan tahun sebelumnya.Salah satunya dalam pemberkasan portofolio harus menyertakan dokumen asli. Dalam penilaian masa kerja juga terjadi perubahan. Jika sebelumnya maksimal mendapat skor 160, tahun ini bertambah menjadi 190. ”Kalau dulu masa kerja minimal dua tahun boleh ikut sertifikasi. Tahun ini tidak bisa, minimal harus lima tahun,” kata Nurhamim yang juga Dekan Fakultas Tarbiyah IAIN Sunan Ampel Surabaya tersebut. Kabid Mapenda Kanwil Depag Jatim Suyuti mengatakan, 4.763 guru yang masuk kuota sertifikasi tersebut terdiri atas 2.426 guru berasal dari guru agama di sekolah dan 2.337 guru agama di madrasah.
Data tersebut nantinya akan diserahkan kepada dua LPTK yang ditunjuk untuk melakukan penilaian sertifikasi guru agama,yakni LPTK IAIN Sunan Ampel Surabaya dan LPTK UIN Malang. Untuk LPTK IAIN Sunan Ampel Surabaya diserahi 3.256 guru. ”Saat ini datanya sedang dipetakan ke LPTK masingmasing untuk dilakukan verifikasi dan penilaian. Jadi, tinggal menentukan jenis berkasnya untuk dilakukan penilaian,” kata Suyuti. (SINDO)

bayi 999

My Baby Girl "999’‘''

Hari bahagia bagi kami sekeluarga tlah tiba. Buah hati belahan jiwa akhirnya dikaruniakan-Nya untuk kami. Rabu Kliwon 09 September 2009 Tepatnya pukul 07.45 wib di Rumah Bersalin Ibu Isdiana Mansur Gempol. Putri pertama kami ini lahir dengan selamat melalui persalinan normal. Panjang 45 dan berat 3.250 gr.

Ungkapan rasa syukur yang tak terhinga kami panjatkan kehadirat Allah SWT atas limpahan rahmatNya sehingga istri dan anak hamba lahir dengan selamat tiada kekurangan apapun. Sekilas ketika kelahiran seorang anak tiba hanya wajah ceria dari kedua orang tua. Namun kami sejenak terperangah sungguh suatu keajaiban bagi kami sekeluarga ternyata putrid pertama kami lahir pada tanggal yang sangat, sangta dan sangat istimewa. Yaitu Triple Nine “999” tanggal 09 bulan 09 tahun 09. sungguh angka cantik yang menjadi idaman setiap orang. Bagi kami takdir kelahiran putrid kami di tanggal cantik itu merupakan bagian dari anugrah luar biasa dari Allah SWT.

Bukan hanya itu, hari dan tanggal itu juga bertepatan dengan Hari Ulang Tahunnya Mr. President Pilihan Bangsa Pak SBY. Lanjutkan!!!

Banyak kami melihat di TV maupun Koran, ratuas pasangan suami istri di penjuru Nusantara yang memaksakan kelahiran anaknya agar tepat di tanggal cantik ini melalui operasi cesar, namun kami oleh Nya ditakdirkan untuk mengemban amanah berupa Gadis Cantik terlahir pada tanggal cantik itu melalui persalinan normal.

Kami yakin dan percaya ini semua bukanlah suatu kebetulan saja tapi melainkan bagian dari RahmatNya kepada kami sekeluarga. Akhirnya kami mohon doa restu mudah-mudahan kami sekeluarga dapat mengemban amanah ini dan kelak jagoan kecil kami ini akan menjadi putri yang cantik jelita dan juga sholihah.

Amin Ya Robbal Alamin.